Game ini adalah salah satu karya anak bangsa yang terus berkembang dari waktu ke waktu. Selain itu, game ini bisa Anda miliki secara gratis dari Google Play Store. Secara keseluruhan game ini memiliki spesifikasi yang rendah. Jadi, game bussid bisa dimainkan hampir di semua jenis smartphone yang memakai OS android. Akan tetapi, terdapat standar spesifikasi yang harus terpenuhi. Tujuannya agar game ini dapat Anda pakai dengan lancar.
Beberapa Fakta Menarik Tentang Aplikasi Bussid Simulator
Sebagai salah satu game simulasi terbaik tentunya terdapat berbagai kelebihan yang bisa Anda nikmati. Selain itu, game ini memiliki berbagai fakta menarik, seperti:
Buatan Anak Bangsa
Bus simulator Indonesia ini diproduksi oleh developer asal Indonesia dengan nama Maleo. Developer ini berada di Jl. Pacar No.2, Ketabang, Surabaya, Jawa Timur. Jadi, Anda bisa mengunjungi developer tersebut jika diinginkan.
Jadi, Anda bisa download game ini atau mengetahui perkembangan bussid. Karena, info update dan lainnya dapat Anda ketahui dari situs tersebut.
Fitur Beragam
Aplikasi bussid simulator ini memiliki banyak fitur menarik. Contohnya saja livery bus dan kendaraan lainnya yang banyak, rute yang beragam serta permainan yang menarik.
Bahkan, Anda bisa menemukan mod atau obb file game ini dengan mudah. Cukup dengan searching di internet dan Anda bisa mendapatkan banyak livery bussid dengan mudah. Namun, berhati-hatilah mencari file ini karena livery ini memiliki kualitas yang berbeda-beda. Jadi, carilah versi HD agar Anda dapat menikmati game ini sepuas mungkin.
User Banyak
Game buatan Indonesia sering dianggap sebelah mata karena kualitasnya diragukan. Namun, hal ini berbeda dengan game bussid karena jumlah penggunanya semakin banyak dari waktu ke waktu. Saat ini penggunanya telah mencapai 1,6 juta orang. Hal ini menunjukkan bahwa game ini sangat populer. Kemungkinan besar akan terus berkembang di masa depan. Oleh karena itu, pihak developer terus mengembangkan game ini agar semakin baik sehingga Anda dapat memainkannya sepuas mungkin.
Aplikasi Bussid Simulator Mirip Aslinya
Bisa dikatakan game ini hadir karena kepopuleran bus di Indonesia. Hal ini diikuti dengan berbagai fitur yang menarik di dalamnya. Contohnya saja klakson telolet, desain bus, truk dan lainnya yang mirip dengan aslinya. Jadi, Anda bisa menikmati berbagai hal populer terkait bus dan lainnya dari game ini. Oleh karena itu, Anda tidak perlu menunggu bus lewat untuk mendengarkan telolet tersebut.
Map Antar Negara
Salah satu kelebihan game ini adalah mapnya yang cukup besar. Sebelumnya game ini hanya menyediakan rute di Indonesia saja. Namun, sekarang Anda bisa berkendara di Malaysia ataupun Singapura. Bahkan, Anda bisa merasakan bagaimana perbedaan berendara di jalan raya aspal, jalanan berlumpur ataupun perbukitan yang tinggi.
Yup, itulah beberapa fakta menarik dari aplikasi bussid simulator. Game ini sangat seru sehingga direkomendasikan kepada siapa saja. Terutama kepada gamer Indonesia.